kompasindonesianews.com Jakarta - Menjelang Natal dan tahun baru 2021, Kelurahan Pekojan Jakarta Barat, menggelar rapat koordinasi di ruang Aula Kelurahan Pekojan Lantai 2, pada Selasa (22/12/2020).
Langkah ini dilakukan untuk antisipasi pengamanan wilayah, menjelang Natal dan tahun baru 2021.
Baca juga : Jelang Tahun Baru 2021, Polres Lampung Utara Laksanakan Apel Gelar Pasukan
Dipimpin langsung oleh Lurah Pekojan Syaiful Fuad, dihadiri Bhabinkamtibmas Aiptu Warno, Babinsa Pekojan, Sekel Pekojan, Rt/Rw.10, LMK, dan FKDM.
Dalam sambutannya, Lurah Pekojan Syaiful Fuad, menghimbau agar tidak ada warga yang merayakan tahun baru, untuk mencegah adanya kerumunan orang - orang, sehingga tidak ada cluster penambahan penyebaran virus covid-19.
Selain itu, Syaiful juga meminta agar warga bisa bersinergi dengan tiga pilar, untuk bersama - sama mengatasi penyebaran virus covid-19.
Baca juga : Ancol Tutup Operasional, Libur Natal Dan Tahun Baru 2021
" Saya harap, semua bisa bekerja sama dalam mengatasi penyebaran virus covid-19, dan menjaga pengamanan wilayah menjelang Natal dan Tahun Baru 2021," ujar Syaiful Fuad.
Menurutnya, sangat mungkin terjadi adanya kerumunan orang - orang saat tahun baru, sehingga tidak ada cluster baru penyebaran covid-19. (*/Anis)
0Comments