TpzoGfzoTSd7TfGpTpziBUA7Gd==

Headline:

DANLANTAMAL VIII Manado Tutup Uji Terampil GLAGASPUR LANTAMAL VIII Tingkat P1-P2

Manado, kompasindonesianews.com - Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VIII Manado Laksamana Pertama TNI Nouldy J. Tangka menutup kegiatan uji terampil Geladi Tugas Tempur (Glagaspur) Lantamal VIII Tingkat P1-P2, dalam sebuah acara penutupan yang dilaksanakan di Gedung Yos Sudarso Markas Komando Lantamal VIII, Jl. Yos Sudarso No.1 Kairagi Weru, Paal Dua, Manado. Kamis (8/9/2022).

Pada keempatan tersebut, Danlantamal VIII mengatakan bahwa penyelenggaraan uji terampil Glagaspur pangkalan yang dilaksanakan selama dua hari, bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kehandalan unsur-unsur dan satuan pangkalan TNI AL, agar tercipta tingkat kesiapsiagaan operasional.

Melalui uji terampil Glagaspur Lantamal VIII tingkat P1-P2 yang terdiri dari PDD Khas TNI AL, kemampuan renang militer, menembak dan bongkar pasang senjata, bela diri militer, penanggulangan huru hara, sabotase dan serangan udara, Danlantamal VIII berharap dapat meningkatkan profesionalisme prajurit Lantamal VIII dalam melaksanakan tugas dan tercapainya peningkatan fungsi dan koordinasi antara pos tempur di Lantamal VIII.

Mengakhiri sambutannya, Danlantamal VIII mengucapkan terima kasih kepada Tim Uji dari Kolat Koarmada II dan kepada seluruh personel Lantamal VIII, sehingga pelaksanaan uji terampil Glagaspur tingkat P1-P2 di Lantamal VIII dapat berjalan dengan baik.

Turut hadir Wadan Lantamal VIII, Para Pejabat Utama Lantamal VIII, Kakuwil Lantamal VIII, Para Kepala Dinas dan Kasatker Mako Lantamal VII serta segenap personel Mako Lantamal VIII, Satrol Lantamal VIII dan Yonmarhanlan VIII Bitung. (Adhit)

Table of contents

0Comments

ads banner
ads banner
ads banner
Form
Link copied successfully