TpzoGfzoTSd7TfGpTpziBUA7Gd==

Headline:

Dandim 1310/Bitung Berikan Jam Komandan Kepada Seluruh Perwira Staf dan Danramil Jajaran Kodim

Bitung, kompasindonesianews.com - Dandim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Efriandi, M.Han., berikan Jam Komandan kepada seluruh Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 1310/Bitung yang berlangsung di Ruang Pancasila Makodim 1310/Bitung Jl. Babe Palar Kel. Madidir Unet Kec. Madidir Kota Bitung, Senin (27/6/2022).

Kegiatan Jam Komandan kali ini, dimaksudkan untuk menyampaikan beberapa informasi usai mengikuti giat Apel Dansat TNI AD Tahun 2022 yang berlangsung di Akmil Magelang beberapa hari yang lalu serta penyampaian perkembangan situasi dan evaluasi pelaksanaan tugas serta rencana kegiatan kedepan.

Mengawali Jam Komandan, Dandim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Efriandi, M.Han., menekankan untuk meningkatkan ketahanan pangan di wilayah Kodim 1310/Bitung serta terus mengupayakan pemanfaatan lahan tidur dan memberikan pendampingan kepada petani dalam mengolah lahan pertaniannya.

“Dengan tujuan membantu program pemerintah untuk meningkatkan pencapaian hak atas pangan, meningkatkan ketahanan pangan nasional dan lokal, serta meningkatkan perekonomian agar ketersediaan logistik di wilayah sesuai dengan kearifan lokal,” tegas Dandim.

Lanjutnya, Sebagai aparat komando kewilayahan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat tentunya tidak begitu saja dalam menghadapi globalisasi di era saat ini. Sebagai aparat teritorial harus mengerti dan paham apa yang harus dilakukan di wilayah. Seperti geo demo konsos, ini harus dipahami seluruh Babinsa.

"Babinsa harus bisa memanagemen teritorial, dan penguasaan wilayah. Jadi Babinsa harus betul betul menguasai, memahami kondisi di wilayahnya," ucapnya.

Orang nomor satu di Kodim 1310/Bitung itu, juga menekankan kepada seluruh Perwira Staf dan Danramil untuk mengingatkan anggotanya masing-masing agar senantiasa menjaga harmonisasi dalam keluarga. Menurutnya, anggota TNI harus senantiasa menjaga keharmonisan keluarganya meski disibukkan dengan aktivitas dinas militer. 

“Keluarga yang harmonis itu keluarga yang selalu rukun. Kita sebagai anggota TNI harus mewujudkan keluarga yang harmonis,” tukasnya.

Dandim mengharapkan seluruh anggota untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan imun tubuh, serta melaksanakan Protokol Kesehatan dalam menjalankan tugas kewilayahan.

“Tetap jaga kesehatan karena kesehatan itu penting, apalagi saat ini masih dalam masa Pandemi Covid-19 tentunya imun didalam tubuh kita harus kita jaga agar selalu Fit, semoga para prajurit selalu dalam kondisi sehat agar dapat melaksanakan tugas sehari-hari dengan lancar,” harap Dandim.

Diakhir pengarahan, Dandim menekankan agar tetap jaga kekompakan dan menjauhi pelanggaran sekecil apapun.

“Laksankan tugas dengan sebaik-baiknya, tetap semangat, jaga nama baik satuan, keluarga maupun pribadi dalam segala tindakan. Kepada para Danramil dan Perwira Staf tetap lakukan fungsi pengecekan dan kontrol kepada anggota agar segala sesuatu yang mengarah ke pelanggaran bisa dicegah dan diantisipasi," perintah Dandim mengakhiri pengarahannya. (Adhit)

Table of contents

0Comments

ads banner
ads banner
ads banner
Form
Link copied successfully