Wartawan : Badrun
Kotabaru, kompasindonesianews.com - Lolosnya calon petahana dalam Pilkades serentak yang akan dilaksanakan pada 9 juni 2022 mendatang merupakan kemajuan demokrasi.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Basuki SH. MH,. Ia mengungkap ada 198 Desa yang ada di Kabupaten Kotabaru ditambah 4 Kelurahan, yang mengikuti sebagai peserta Pilkades serentak.
![]() |
Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa Basuki SH.MH,. |
"Oleh karenanya Pilkades serentak yang dilaksanakan 9 Juni nanti, adalah pesta demokrasi yang patut kita jalankan sesuai apa yang sudah diputuskan pemerintah," ujar Basuki.
Dari 198 Desa tadi, kata Basuki, yang mengikuti Pilkades ada 147 Desa yang ada di Kabupaten Kotabaru. Hingga saat ini sudah sampai tahap seleksi terhadap Desa yang calonnya lebih dari 5 Peserta.
"Terkait itu, Minggu depan akan dilaksanakan seperti administrasi sesuai daftar pendaftaran dan juga dilaksanakan seleksi tertulis bagi Desa yang calonnya lebih dari 5 tadi," jelasnya.
Basuki juga menghimbau, dalam mengikuti kontestan Pilkades, harus mengutamakan protokol kesehatan, disebabkan masih dalam masa pamdemi.
Ia berharap, Pilkades bisa melahirkan pemimpin-pemimpin Desa yang berkualitas, sehingga dapat membantu dalam mensejahterakan masyarakat.
0Comments