Wartawan : Darmawan Aceh Tenggara, kompaindonesianews.com - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Aceh Tenggara Saipul SHi telah m...
Wartawan : Darmawan
Aceh Tenggara, kompaindonesianews.com - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Aceh Tenggara Saipul SHi telah mengintruksikan kepada Kepala Sekolah di jajaran Kementerian Agama, untuk memajukan dunia pendidikan, terutama di bidang Tahfidz Qur'an, mulai dari tingkat MI, MTS, dan MA.
Hal tersebut di sampaikan Kepala Sekolah MIN 3 Aceh Tenggara Silahuddin Spdi, saat di hubungi melalui Whatsaap, Selasa (8/2/2022).
Menurut Silahuddin, ilmu agama, moral, dan akhlak adalah kunci dalam kehidupan mencapai sukses dunia dan akhirat.
"Itu harus kita tanamkan dalam proses belajar dan mengajar di setiap sekolah," ucapnya.
Ia juga mengatakan, pihaknya terus berbenah mencapai prestasi dan memberikan metode pendidikan yang bisa dengan mudah di pahami oleh anak didik.
"Alhamdulillah, berkat kerjasama dari berbagai pihak, dan guru pembimbing yang sudah bekerja keras menjalankan tupoksinya, sekolah yang saya pimpin semenjak delapan bulan menjabat, sudah ada perubahan, kendati belum memuaskan," terangnya.
Sekolah MIN 3 Aceh Tenggara tingkat MI di Kabupaten Agara menjadi Madrasah inovasi yang langsung pencapainnya itu di tindaklanjuti oleh TIM Pusdiklat Teknis Kementerian Agama RI di Provinsi dan Pusat.
Silahuddin berharap dukungan dari semua pihak dalam memajukan pendidikan di sekolahnya, termasuk perhatian dari pemerintah untuk bangunan sekolah yang masih harus di perbaiki.
"Mengingat, keadaan bangunan Madrasah ada beberapa kelas yang masih semi permanen, hingga layak untuk di bangun, termasuk MCK yang kini tidak layak lagi. Semoga pihak terkait, anggota DPRA Dan DPRI serta pihak Provinsi bisa membantu kami," harapnya.