Wartawan : Gatot. S
kompasindonesianews.com Jakarta - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menyerahkan bantuan santunan uang duka kepada keluarga korban Awan Panas Guguran (APG) Gunung Semeru sebesar Rp. 10 juta per orang.
Santunan uang duka diberikan langsung dan diterima masing- masing ahli waris yang sudah teridentifikasi.
Pembagian itu diberikan, usai menggelar tahlil doa bersama untuk para korban bencana erupsi Gunung Semeru, di Balai Desa Pasirian, Kecamatan Pasirian, Lumajang, pada Senin malam, (6/12/2021).
Gubernur Jawa Timur, didampingi Bupati Lumajang Thoriqul Haq beserta jajarannya, dan sejumlah tokoh agama serta tokoh masyarakat Pasirian menyampaikan, dengan bersama kita mampu melewati ujian ini dengan baik, karena pada setiap kesulitan pasti ada kemudahan.
"InsyaAllah, sesungguhnya, Allah SWT tidak akan memberi cobaan diluar batas kemampuan hambanya, surat Al-Baqarah ayat 286," ulas Khofifah.
"Tahlilan dan doa bersama ini digelar semata mata untuk masyarakat, baik korban yang meninggal, semoga menjadi husnul khotimah, yang hilang bisa segera ditemukan, yang dirawat bisa lekas sembuh, dan juga yang berada di pengungsian tetap sehat, tenang, sabar, kuat serta mohon doa serta support semuanya", tutunya.
0Comments